Langkah Instalasi Perangkat Lunak

Software merupakan perangkat yang berisi instruksi atau perintah-perintah digunakan untuk mengendalikan komputer sehingga komputer dapat melakukan fungsi sesuai dengan instruksi tersebut.

1. Macam-macam Perangkat Lunak
      Secara garis besar,perangkat lunak dapat dibedakan menjadi perangkat lunak aplikasi dan perangkat lunak sitem. berkat adanya hak cipta dan pengembangan suatu produk, saat ini berkembang beragam jenis perangkat lunak, misalnya perangkat lunak komersial, perangkat lunak domain publik, shareware, freeware, rentalware, free software, dan open source.

a. Perangkat Lunak Aplikasi
    Contoh perangkat lunak aplikasi yang paling banyak dikenal adalah Microsoft Office yang meliputi program aplikasi Word,Excel,Power Point,dan aplikasi lain.Perangkat lunak aplikasi biasa digunakan untuk membantu menyelesaikan beragam tugas, misalnya surat-menyurat,membuat dokumen, memanipulasi photo,membuat laporan keuangan, atau merancang desain suatu bangunan. Kategori perangkat lunak aplikasi, antara lain aplikasi bisnis,hiburan,grafis,dan multimedia,pendidikan,komunikasi,produktisvitas kerja,,dan program utilitas popular.
1. Perangkat lunak untuk kategori bisnis adalah perangkat lunak untuk keperluan pengolahan kata, spreadsheet,basis data,presentasi grafis, akuntansi,personal Information Manager dan manajemen proyek.
2. Perangkat lunak untuk kategori multimedia dna grafis adalah CAD (Computer Aided Design). Perangkat lunak untuk menentukan tata letak atau desain lay out pada percetakan,penyuntingan gambar,penyuntingan foto,penyuntingan audio dan video,dan pembuatan web.

Pada subbab berikutnya akan diterangkan lebih lanjut tentang instalasi Microsoft Office 2007.






b.Perangkat Lunak Sistem
   Perangkat lunak sistem berguna untuk mengotrol berbagai sumber daya yang ada pada peralatan yang digunakan pada komputer yaitu CPU (Central Processing Unit), peralatan input, dan peralatan output. Jadi,perangkat lunak sitem berfungsi sebagai jembatan penghubung antara program aplikasi yang digunakan dengan elemen-elemen perangkat keras (sumber daya komputer) yang dipakai. Contoh perangkat lunak sitem di antaranya adalah sistem operasi Windows dan Linux.

2. Pengertian Sitem Operasi
    Sistem operasi (OS;Operating System) merupakan bagina yang sangat penting karena tanpa adanya OS yang terinstal maka perangkat keras komputer tidak dapat berfungsi. OS merupakan jembatan atau penghubungan yang digunakan untuk melakukan komunikasi atau hubungan antara peralatan yang digunakan dan manusia. Tugas OS adalah menerjemahkan bahasa yang digunakan oleh manusia, yaitu bahasa pemrograman (high level language), ke bahasa yang di mengerti oleh perangkat keras (mesin). Contoh perangkat lunak OS di antaranya adalah DOS (Disk Operating System0, Ms Windows, Mac OS X, Unix, Linux, dan Google Chrome OS.








3. Persiapan Instalasi Perangkat Lunak
    Beberapa hal yang harus kamu siapkan untuk instalasi perangkat lunak adalah jenis perangkat lunak akan digunakan serta spesifikasi dan kondisi perangkat perangkat keras yang akan digunakan. Perangkat keras tersebut harus mendukung fasilitas OS dan perangkat lunak yang akan diinstal.

     Misalnya, kamu akan melakukan instalasi perangkat lunak Microsoft Windows XP dan Microsoft Office 2007. Maka,persyaratan konfigurasi minimum perangkat keras yang kamu gunakan adalah prosesor Pentium II, memori RAM 128 MB, hard disk 2GB, dan resolusi video display high color 800 x 600.


EmoticonEmoticon